KEGIATAN DONOR DARAH DALAM RANGKA MEMPERINGATI BULAN K3 NASIONAL

Dalam rangka memperingati bulan K3 Nasional, Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak menyelenggarakan kegiatan Donor Darah. Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak, PT Karya Cipta Unggul Nusantara dan PMI Demak.

Bertempat di PT Karya Cipta Unggul Nusantara, kegiatan Donor Darah Dalam Rangka Memperingati Bulan K3 Nasional yang mengusung tema “Terwujudnya Pekerjaan Layak Yang Berbudaya K3 Guna Mendukung Keberlangsungan Usaha Di Tempat Kerja” tersebut dibuka dengan sambutan oleh Bapak Yohanes Ali selaku perwakilan dari PT Karya Cipta Unggul Nusantara, dilanjutkan dengan sambutan dari Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak, Bapak Agus Sukiyono, S.IP.

Dalam sambutannya, disampaikan bahwa sejumlah kasus kecelakaan kerja terjadi belakangan ini seperti kebakaran, runtuhnya konstruksi dan peledakan yang harus menjadi perhatian semua pihak. Kecelakaan kerja berdampak terhadap kerugian material, korban jiwa, gangguan kesehatan dan mengganggu proses produksi. Karena itu, perlu dilakukan upaya yang nyata untuk mencegah dan mengurangi kecelakaan maupun penyakit akibat kerja secara maksimal

Kegiatan donor darah disambut antusias oleh pekerja dari PT Karya Cipta Unggul Nusantara. Tercatat sebanyak 30 orang pendonor ikut serta dalam kegiatan ini.