Dinnakerind melaksanakan Benchmarking/Kaji Banding kegiatan Pelatihan Penciptaan Wirausaha Baru (WUB) di UMKM wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta
Yogyakarta, 25 s/d 27 Agustus 2021, Tim Panitia Pelaksana Kegiatan Dinnakerind melaksanakan Benchmarking/Kaji banding di UMKM wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pembukaan Benchmarking/Kaji banding oleh Kepala Dinnakerind Kabupaten Demak Drs. Bambang Saptoro Subandrio diikuti oleh seluruh peserta dan Panitia pelaksana berjalan dengan lancar. Lokasi kegiatan Benchmarking/Kaji banding di IKM Al-Barik yaitu Ibu Sri. IKM Al-Barik terletak di Desa Widaran Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Bantul dan UMKM Pusat Oleh-oleh Pak Kirun Desa Bandung Kecamatan Playen Kabupaten Gunungkidul.
Peserta melakukan praktek pembuatan kripik pisang, kripik pelepas pisang, dan keripik bonggol pisang, bakpia kacang hijau dan kue tiwul aneka rasa.
Selama pelaksanaan Benchmarking/Kaji banding dari tanggal 25 s.d 27 Agustus 2021 seluruh peserta dalam keadaan sehat selalu mematuhi protokol kesehatan dan dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan penuh semangat dan antusias.