Dinnakerind Kabupaten Demak bekerjasama dengan LPKS KAWAICHI NN menyelenggarakan Pelatihan Tataboga

Dinnakerind Kabupaten Demak bekerjasama dengan LPKS KAWAICHI NN menyelenggarakan Pelatihan Tataboga

Pada hari Kamis, 6 Oktober 2022 Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak bekerjasama dengan Lembaga Pelatihan Kerja Swasta (LPKS) KAWAICHI NN Desa Kuripan Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak mengadakan Pelatihan Tataboga bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT). Pelatihan dibuka oleh Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak Agus Sukiyono, S.IP dan diikuti oleh 32 Orang Peserta.

Tujuan kegiatan pelatihan ini adalah memberikan bekal pengetahuan dan ketrampilan kepada peserta pelatihan khususnya dalam bidang Tataboga. Dari bekal pengetahuan dan ketrampilan yang diperoleh diharapkan dapat dijadikan modal untuk mendapatkan pekerjaan di perusahaan maupun bekerja mandiri atau berwirausaha yang pada akhirnya dapat memberikan nilai ekonomi bagi dirinya/keluarga dan orang lain, dan mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Demak. Dalam kata sambutannya Agus Sukiyono, S.IP menyampaikan agar peserta pelatihan benar-benar mengikuti pelatihan ini dengan serius karena bekal ketrampilan yang didapat merupakan modal untuk mengembangkan diri dan mendapatkan pekerjaan untuk meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi keluarga.