Kepala Bidang Perindustrian Sukarman, S.Sos., M.M, Sub Koor Agro Sri Mastutik Rahayu, S.E., M.M dan Sub Koor ITEA Syahrainy Aisyah, S.T., M.M beserta Staff melaksanakan kunjungan kerja ke Sentra Industri Krupuk di Desa Ngaluran Kecamatan Karanganyar, pada hari Selasa 4 Oktober 2022.
Kunjungan kerja tersebut untuk memberikan pembinaan kepada pelaku usaha IKM karena memiliki potensi untuk lebih dikenal. Pemasaran produk sudah sampai ke Kabupaten Klaten, Solo, Wonogiri, dst. Hampir ada 100 lebih IKM di Desa tersebut yang memproduksi krupuk, ada dua macam metode penggorengannya yaitu dengan menggunakan media pasir dan media minyak goreng.
Untuk menjaga kualitas produk Dinnakerind memberikan pembinaan agar selalu menjaga kualitas bahan yang diolah baik bahan baku maupun bahan penunjang karena dengan menjaga kualiatas nantinya krupuk yang diproduksi bisa dikenal dan bisa menjadi ladang pencaharian bagi generasi yang akan datang. Namun para IKM mengeluhkan bahan baku yang harganya naik dan meminta pemerintah memberikan solusi agar produksi krupuk tetap berjalan dan bisa mencukupi permintaan pasar. (IND/10)