SRAGEN – Hari Jum’at, Tanggal, 09 Oktober 2020, Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kabupaten Demak melaksanakan Kunjungan Kerja dan Koordinasi tentang perkembangan industri batik, industri pengolah makanan di Wilayah Kabupaten Sragen. maksud tujuan kegiatan tersebut adalah koordinasi berkaitan dengan pengembangan sentra industri batik dan industri pengolahan makanan di kabupeten sragen yang lebih maju dan berkembang dari pada wilayah kabupaten disekitarnya.
Disperindag Kabupaten Sragen sangat senang kedatangan tamu dari Dinnakerind Kabupaten Demak, pada saat kegiatan tersebut yang menerima kedatangan kami adalah Bapak Tri Warsono, beliau adalah Fungsional penyuluh kementrian perindustrian, beliau menceritakan bahwa pertumbuhan industri kecil menengah di kabupaten sragen meningkat drastis di setiap tahunnya di angka kurang lebih 2000 IKM per tahun, dan para pelaku IKM di berika fasilitas oleh pemkab berupa ruko di kawasan puja sera alun-alun Sragen.
Pembinaan Industri kecil di kabupaten sragen di laksanakan dari hulu ke hilir, pemberian fasilitas pelatihan-pelatihan dan akses permodalan membuat para pelaku IKM tumbuh secara survive. adapun fasilitas klinik konsultasi yang disebut Klik US adalah fasilitas untuk para pelaku industri kecil untuk bertanya dan konsultasi mengenaik label, kemasan produk, layanan perijinan P-IRT, dan Halal serta fasiltas HAKI.
Leave a Reply