Disperindag Jawa Tengah Fasilitasi Sertifikasi SNI IKM Garam di Kabupaten Demak

Kabupaten Demak terletak di wilayah pesisir pantai utara Jawa, dimana salah satu hasil potensi lokalnya adalah Garam. Kecamatan Wedung, Kabupaten Demak bisa dikatakan sebagai penghasil garam terbesar ketiga di Jawa Tengah. Dengan berlatar belakang potensi lokal kekayaan alamnya sehingga bisa menjadikan air laut menjadi garam krosok. Kemudian garam krosok tersebut diolah oleh IKM Garam menjadi Garam Konsumsi beryodium.

Garam Konsumsi beryodium merupakan salah satu bahan wajib yg biasa digunakan untuk memasak. Karena perannya yang begitu penting bagi kesehatan, zat-zat yang terkandung dalam garam konsumsi (NaCl minimal 94% dan Yodium minimal 30 ppm) harus dapat di pastikan secara kualitas dan legalitasnya.

Di Kabupaten Demak terdapat 4 IKM Garam Konsumsi Beryodium, yaitu 3 IKM terletak di Desa Kedung Mutih dan 1 IKM di Desa Berahan Wetan, Kecamatan Wedung, Kabupaten Demak. Keempat  IKM Garam binaan Dinnakerind sampai saat ini belum ada yang mempunyai legalitas sertifikat SNI. Dimana sertifikasi SNI ini mempunyai peran yang sangat penting untuk ijin edar garam konsumsi di pasaran.

Di tahun 2019 ini, IKM garam tersebut mendapatkan fasilitasi Sertifikasi SNI dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah. Ada dua IKM garam yang mendapatkan fasilitasi, yaitu IKM Garam Rebus Kopgar Sejahtera dan IKM Garam Rebus BUEKA BSA Kedungmutih dimana kedua IKM garam tersebut tempat pengolahannya berada di Desa Kedung Mutih.

Terhitung mulai bulan Mei ini kedua IKM tersebut telah bersiap melengkapi persyaratan untuk menuju SNI, baik secara administrasi maupun penyediaan fisik tempat pengolahan garam. Dan secara berkala pihak Disperindag Provinsi Jawa Tengah selalu memantau perkembangan kegiatan IKM tersebut. Rencananya kegiatan pendampingan dari tim Konsultan KZA Semarang bersama tim dari Disperindag Prov Jateng dimulai pada bulan Agustus 2019. Dengan kerja keras dan semangat IKM, Bidang Perindustrian Dinnakerind Kabupaten Demak berupaya mendukung dan membantu sepenuhnya demi tercapainya Sertifikasi SNI Garam Konsumsi Beryodium. Harapan kami kedepan apabila SNI Garam telah diperoleh dapat meningkatkan produksi garam beryodium di Kabupaten Demak sehingga perputaran perekonomian serta kesejahteraan masyarakat disekitarnya akan menjadi lebih baik.

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*